Pengaruh Implementasi Model CSR PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. Terhadap Omzet Penjualan Pelaku UMK

Authors

  • Sylvia fauzia Program Pascasarjana Universitas Islam Syekh-Yusuf
  • Teuku Fajar Shadiq Program Pascasarjana Universitas Islam Syekh-Yusuf
  • Ade Indra Permana Program Pascasarjana Universitas Islam Syekh-Yusuf

DOI:

https://doi.org/10.33592/empire.v3i1.3576

Abstract

Tujuan dari penelitian ini ini akan berfokus pada pengaruh implementasi model CSR terhadap omzet penjualan pelaku UMK. Strategi kebijakan adalah berupaya untuk memajukan UMKM melalui berbagai program agar semua pihak untuk bekerja sama menjadikan UMKM sebagai tulang punggung perekonomian nasional. Oleh karenanya dibutuhkan peran serta stakeholders lain dalam hal berkontribusi meningkatkan ketahanan UMKM. Penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif yaitu metode penelitian yang berlandaskan filsafat positivism, dengan populaisi adalah sekelompok orang kejadian, atau benda, yang memiliki karakteristik tertentu. Hasil penelitian menyimpulkan terdapat pengaruh signifikan Pinjaman Dana Bergulir terhadap omset penjualan pelaku UMK, terdapat pengaruh signifikan pelatihan terhadap omset penjualan pelaku UMK, terdapat pengaruh signifikan akses pemasaran terhadap omset penjualan pelaku UMK.

 Kata Kunci : Model CSR, Omzet Penjualan, Pelaku UMK

Downloads

Published

2023-06-25

Issue

Section

Articles