PENGARUH PENYALAHGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI, INTEGRITAS DAN TINGKAT RELIGIUS MAHASISWA TERHADAP PERILAKU KECURANGAN AKADEMIK MAHASISWA AKUNTANSI SEBAGAI CALON AKUNTAN

Authors

  • Parlindungan Dongoran Universitas Islam Syekh-Yusuf
  • Tita Safitriawati Universitas Islam Syekh-Yusuf
  • Neneng Widayati Universitas Islam Syekh-Yusuf

DOI:

https://doi.org/10.33592/empire.v3i1.3620

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui pengaruh penyalahgunaan teknologi informasi,  integritas , dan tingkat religius  mahasiswa baik secara parsial maupun secara simultan terhadap perilaku kecurangan akademik mahasiswa akuntansi sebagai calon akuntan. Objek penelitian adalah mahasiswa program studi akuntansi FEB UNIS Tangerang angkatan 2017 dan 2018 dengan menggunakan rumus slovin dengan derajat kesalahan 10% menjadi 58 mahasiswa.  Teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda dan uji hipotesis yaitu uji t dan uji F, dengan bantuan aplikasi SPSS versi 25 for windows.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel penyalahgunaan teknologi informasi  dan integritas mahasiswa berpengaruh terhadap kecurangan akademik, sedangkan tingkat religius menunjukkan hasil tidak berpengaruh terhadap kecurangan akademik bagi mahasiswa akuntansi sebagai calon akuntan..

Kata Kunci : Penyalahgunaan teknologi informasi, integritas mahasiswa, tingkat religius dan kecurangan akademik

Downloads

Published

2023-07-08

Issue

Section

Articles