Hubungan Antara Lingkungan Sosial Budaya Dan Kecerdasan Adversity Dengan Minat Berwirausaha Pemuda Di Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang

Authors

  • Kundarto Kundarto Pascasarjana Universitas Islam Syekh-Yusuf
  • M. I. Suhifatullah Pascasarjana Universitas Islam Syekh-Yusuf
  • Jarnawi Afgani Pascasarjana Universitas Islam Syekh-Yusuf

DOI:

https://doi.org/10.33592/jp.v2i3.2191

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan lingkungan sosial budaya dan kecerdasan adversity dengan minat berwirausaha pemuda di Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang. Penelitian dilakukan di Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang. Populasi dalam penelitian ini adalah pemuda usia 20-25 tahun di RW. 07 Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang yang berjumlah 101 orang yang menyebar di 6 RT. Sehingga sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 50 orang pemuda yang diambil secara acak (random sampling). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei yang bersifat kuantitatif dengan model korelasional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Terdapat hubungan antara lingkungan sosial budaya dengan minat berwirausaha pemuda di RW. 07 Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang, hal ini terbukti dengan nilai thitung > ttabel (14,98 > 2,011). Hal ini menunjukan lingkungan sosial budaya berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat wirausaha Pemuda di RW. 07 Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang. Semakin baik lingkungan sosial budaya pemuda, maka semakin baik pula minat wirausaha pada pemuda; 2) terdapat hubungan antara kecerdasan adversity dengan minat berwirausaha pemuda di RW. 07 Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang, hal ini terbukti dengan nilai   thitung > ttabel (3,961 > 2,011). Hal ini menunjukan kecerdasan adversity berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha pemuda di RW. 07 Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang. Semakin baik kecerdasan adversity, maka semakin baik pula minat wirausaha pada pemuda; 3) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara antara lingkungan sosial budaya dan kecerdasan adversity secara bersama-sama dengan minat berwirausaha pemuda di RW. 07 Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang. Hal ini terbukti dengan nilai Fhitung > Ftabel (126,582 > 3,195).

 Kata Kunci: Lingkungan Sosial Budaya, Kecerdasan Adversity, Minat Berwirausaha Pemuda

Downloads

Published

2022-01-06

Issue

Section

Articles