Penerapan Metode Waterfall dalam Perancangan Sistem Absensi Online untuk Pegawai Yayasan SD Islam Assa’adah

Authors

  • Oky Irnawati Universitas Bina Sarana Informatika
  • Indra Kristian Nugraha

DOI:

https://doi.org/10.33592/jutis.v10i1.2376

Keywords:

Sistem Absensi Online, Metode Waterfall

Abstract

Absensi merupakan salah satu unsur penilaian kinerja bagi karyawan untuk menentukan pengambilan keputusan manajemen mengenai penggajian maupun pemberian reward dan punishment. Mengingat pentingnya absensi dalam suatu proses bisnis termasuk dalam bidang pendidikan, maka sistem absensi perlu di organisir dengan baik ditambah lagi dimasa new normal saat ini dimana pembelajaran tidak hanya dilakukan di sekolah tapi bisa juga dengan pembelajaran jarak jauh, absensi seharusnya dapat dilakukan pegawai atau guru dirumah juga sehingga perlu adanya sistem absensi online yang lebih fleksibel . Sistem absensi yang dilakukan secara manual memiliki beberapa kendala diantaranya penggunaan kertas absensi yang tidak efisien selain pemborosan kertas juga penyimpanan data yang tidak aman seperti mudah rusak, hilang atau terjadi penumpukan. Lamanya pembuatan rekap absensi bulanan karena penghitungan masih dilakukan secara konvensional dengan menghitung satu per satu absen per pegawai. Permasalahan lainnya menjadi celah kecurangan absensi karena dapat diisi oleh pihak yang seharusnya tidak berhak mengisinya. Berdasarkan beberapa permasalahan tersebut, maka perlu dibuatkan sistem absensi secara online yang dapat menjadi solusi bagi permasalahan absensi manual. Metode waterfall digunakan dalam merancang sistem absensi online dengan tahapan a) analisa kebutuhan perangkat lunak dengan melakukan observasi pada objek penelitian b) desain yaitu dengan mendesain database menggunakan ERD dan mendesain sistem menggunakan UML c) pengkodean dengan pembuatan kode program dalam penelitian ini berupa prototype d) pengujian menggunakan black box testing system.

References

[1] Hanafri, M. I., Triono, & Luthfiudin, I. (2018). Rancang Bangun Sistem Monitoring Kehadiran Dosen Berbasis Web Pada STMIK Bina Sarana Global. Jurnal Sisfotek Global, Vol.8(No.1), 81–86. http://journal.stmikglobal.ac.id/index.php/sisfotek/article/view/175
[2] Husain, A., Prastian, A. H. A., & Ramadhan, A. (2017). Perancangan Sistem Absensi Online Menggunakan Android Guna Mempercepat Proses Kehadiran Karyawan Pada PT. Sintech Berkah Abadi. Technomedia Journal (TMJ), 1(2), 116–127. https://www.neliti.com/publications/267832/perancangan-sistem-absensi-online-menggunakan-android-guna-mempercepat-proses-ke
[3] Novita, R., & Hardi, F. R. (2019). Sistem Informasi Presensi Karyawan. Jurnal Ilmiah Rekayasa Dan Manajemen Sistem Informasi, 5(2), 230. https://doi.org/10.24014/rmsi.v5i2.8241
[4] Qamaruddin, M. Y., & Iskandar, M. I. (2021). Analisis Efektivitas Penerapan E-Absensi Terhadap Kinerja Aparatur Sipil Negara Di Sekretariat Daerah. JENIUS (Jurnal Ilmiah Manajemen Sumber Daya Manusia), 5(1), 210. https://doi.org/10.32493/jjsdm.v5i1.13155
[5] Rizaldi, R. (2017). Penerapan Waterfall Dalam Membangun Sistem Informasi Pengolahan data Pelaksanaan Konstruksi Pembangunan Jalan. JURTEKSI, 4(1), 71–78. https://doi.org/10.33330/jurteksi.v4i1.26
[6] Roosdianto, R., Sari, A. O., & Satriansyah, A. (2021). Rancang Bangun Aplikasi Sistem Informasi Absensi Karyawan Online. Inti Nusa Mandiri, 14(2), 135–142.
[7] Santoso, H., & Yulianto, A. W. (2017). Analisa Dan Perancangan Sistem Absensi Siswa Berbasis Web Dan Sms Gateway. Jurnal Matrik, 16(2), 65. https://doi.org/10.30812/matrik.v16i2.11
[8] Sikumbang, M. A. R., Habibi, R., & Pane, S. F. (2020). Sistem Informasi Absensi Pegawai Menggunakan Metode RAD dan Metode LBS Pada Koordinat Absensi. Jurnal Media Informatika Budidarma, 4(1), 59. https://doi.org/10.30865/mib.v4i1.1445
[9] Subiantoro, & Sardiarinto. (2018). Perancangan Sistem Absensi Pegawai Berbasis Web. Jurnal Swabumi, 6(2), 184–189.
[10] Sukamto, R. A., & Shalahuddin, M. (2016). Rekayasa Perangkat Lunak (Terstruktur dan Berorientasi Objek). Informatika Bandung.
[11] Sukisno, & Khasanah, V. A. (2018). Rancang Bangun Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Web Menggunakan Model Waterfall. Jurnal Teknik Informatika UNIS, 6(1), 49–53.

Published

2022-04-15

How to Cite

Irnawati, O., & Nugraha, I. K. (2022). Penerapan Metode Waterfall dalam Perancangan Sistem Absensi Online untuk Pegawai Yayasan SD Islam Assa’adah. Jutis (Jurnal Teknik Informatika), 10(1), 97–108. https://doi.org/10.33592/jutis.v10i1.2376