Pengarahan Terhadap Mahasiswa Prodi Bahasa Inggris Mengenai Penting-nya Memahami dan Menguasai Bahasa Inggris
Keywords:
Pentingnya memahami dan menguasai Bahasa Inggris, Pengarahan melalui webinarAbstract
Bahasa Inggris merupakan Bahasa universal yang digunakan untuk berkomunikasi di seluruh penjuru dunia. Penggunaan Bahasa Inggris menjadi hal yang sangat berpengaruh didunia dikarenakan mayoritas forum dunia menggunakan Bahasa Inggris sebagai alat komunikasi mereka, maka dari itu menguasai Bahasa inggris merupakan hal yang sangat membantu dalam hal memperluas relasi maupun karir. Akan tetapi memepelajari Bahasa inggris itu sendiri bukan hal yang mudah terlebih Bahasa Inggris sebagai Bahasa Asing. Dalam hal ini di Universitas As-Syafi’iyah terkhususkan prodi Bahasa inggris melaksanaka program webinar yang berjudul “English Connect The Worldâ€. Metode kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini menggunakan metode pengarahan yang dilakukan secara daring dimana target pesertanya merupakan mahasiswa Universitas Islam As-Syafi’iyah terkhususkan untuk Prodi Bahasa Inggris. Terdapat 32 mahasiswa dan 1 dosen sebagai pembicara. Hasil kegiatan melalui sebuah diskusi tentang beberapa hal yang berkaitan dengan kenapa Bahasa inggris bisa sangat berpengaruh terhadap karir seseorang, bagaiman bisa mempelajari Bahasa inggris dengan mudah, dan apa saja yang harus kita lakukan untuk bisa meningkatkan kemampuan berbahasa inggris. Penulis merupakan pembicara dalam webinar ini memberikan beberapa materi berkaitan tentang Bahasa inggris seperti pengucapan, cara berbicara, tutur kata, tata cara penulisan kalimat dalam Bahasa inggris. Selain daripada itu penulis juga menyertakan beberapa tips dan trik tes profisiensi Bahasa inggris seperti TOEFL, IELTS, dan TOEIC. Dengan demikian, kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan pengabdian dalam memperluas pengetahuan mahasiswa mengenai penggunaan Bahasa Inggris.