PELATIHAN PERANCANGAN PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS BERBASIS MICROLEARNING BAGI GURU SMP KABUPATEN AGAM
Keywords:
pembelajaran Bahasa Inggris, microlearning, rancangan pembelajaranAbstract
Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk membantu guru Bahasa Inggris sekolah menengah pertama (SMP) di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, untuk merancang pembelajaran Bahasa Inggris berbasis microlearning. Kegiatan ini dilakukan melalui pelatihan dan lokakarya, yang karena situasi pandemic Covid-19 dilaksanakan secara dalam jaringan (online) melalui zoom meeting. Kegiatan dilaksanakan dalam lima pertemuan mulai dari Agustus hingga Oktober 2022. Peserta kegiatan adalah 35 orang guru Bahasa Inggris yang tergabung dalam Musyawarah Guru mara pelajaran (MGMP) SMP Kabupaten Agam. Pemateri adalah lima orang dosen dari program studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Negeri Jakarta. Materi pelatihan mencakup konsep microlearning dan konsep lain yang terkait yakni literasi digital, self-directed learning; dan cara merancang pembelajaran berbasis microlearning untuk empat keterampilan berbahasa yakni menyimak, berbicara, membaca, dan menulis yang disesuaikan dengan tujuan pengajaran Bahasa Inggris di tingkat SMP. Kegiatan ini menghasilkan pemahaman yang lebih mendalam pada peserta pelatihan tentang konsep microlearning secara umum dan secara khusus untuk pembelajaran Bahasa Inggris serta cara merancang pembelajaran Bahasa Inggris berbasis microlearning.