RANCANG BANGUN WEB MOBILE HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK INFORMATIKA (HMTI) STMIK PALANGKARAYA
DOI:
https://doi.org/10.33592/pelita.v22i1.1873Keywords:
Mobile, Organisasi Mahasiswa, Research & Development, webAbstract
Organisasi dari Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika pada STMIK Palangkaraya belum memiliki website khusus terkait kegiatan yang berhubungan dengan organisasi tersebut. Hal ini membuat kesulitan untuk mengakses dan mengetahui kegiatan yang dilakukan oleh organisasi tersebut. Maka dari itu, perlunya merancang dan membangun web mobile untuk menampung semua aktifitas dari kegiatan organisasi Mahasiswa tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Research & Development dengan cara studi pendahuluan, pengembangan model, dan pengujian. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mempemudah dalam mencari informasi kegiatan tentang Mahasiswa di UKM Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika melalui Web Mobile. Hasil dari penelitian ini yaitu web dapat diimplementasikan dan diakses secara online berbasis mobile. Web dapat digunakan untuk mengelola informasi terkait kegiatan yang dilakukan pada lembaga kemahasiswaan Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika di STMIK Palangkaraya.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Lili Rusdiana, Heri Hermawan, Siti Maryamah
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Pelita : Jurnal Penelitian dan Karya Ilmiah this site and metadata is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License