Peningkatan Performansi Mesin Di Bagian Preparation Dengan Metode Total Productive Maintenance Di Dukung Implementasi 5s

Authors

  • Martin Ardianto
  • Giyanto Giyanto
  • Khamaludin Khamaludin

Abstract

PT. Bando Indonesia merupakan salah satu perusahaan produsen V-belt dan Conveyor yang terkemuka di Indonesia. Dalam usaha untuk mempertahankan mutu dan meningkatkan produktifitas, salah satu faktor yang harus diperhatikan adalah masalah perawatan fasilitas/mesin produksi. Total Prodicktive Maintenance (TPM) merupakan sebuah konsep yang baik untuk merealisasikan hal tersebut. Data yang digunakan merupakan data breakdown yang terjadi di mesin banbury 1 selama bulan Juli-Desember 2019. Parameter yang digunakan dalam mengetahui tingkat produktivitas mesin adalah dengan menghitung nilai OEE dan Six big losses dari mesin banbury 1, dengan menggunakan record selama pertengahan tahun 2019. Sehingga nantinya akan diketahui informasi keadaan aktual dari mesin tersebut. Selanjutnya akan dibuat suatu strategi untuk meningkatkan produktivitas berbasisi TPM dengan pendekatan 5S. Hasil perhitungan nilai OEE tahun 2019 pada mesin banbury 1 sebesar 77.63% ini dipengaruhi nilai availability rate 96%, performance rate 81%, dan quality rate 99.93%. jika dilihat dari hasil keselurahn mesin banbury 1 hasil OEE pada tahun 2019 rendah maka setelah adanya perbaikan di bulan Januari 2020 hingga bulan maret 2020 maka nilai OEE mengalami peningkatan sebesar 96.31%. Six Big Losses yang dominan pada mesin banbury 1 yaitu Reduced speed losses dan Idling and minor stopages losses. Reduced speed losses memiliki nilai sebesar 20.52% dan persentase terhadap losses lain yaitu 59.48%. Sedangkan Idling and minor stopages losses memiliki nilai losses sebesar 10.09% dan persentase terhadap losses lain sebesar 29.25%, setelah adanya perbaikan di bulan Januari 2020 hingga bulan Maret 2020 pada mesin banbbury 1 maka ada peningkatan pada Reduced speed losses dan idling and minor stopages losses, reduced speed losses memiliki nilai sebesar 10.10% dan persentase losses lainya yaitu 53.99% dan idling and minor stopages losses memiliki nilai sebesar 8.58% dan persentase terhadap losses lainya memiliki nilai 99.85%.

Downloads

Published

2021-06-10

How to Cite

Ardianto, M., Giyanto, G., & Khamaludin, K. (2021). Peningkatan Performansi Mesin Di Bagian Preparation Dengan Metode Total Productive Maintenance Di Dukung Implementasi 5s. Jurnal Ilmiah Fakultas Teknik, 2(1), 104–112. Retrieved from https://ejournal.unis.ac.id/index.php/jimtek/article/view/1360

Most read articles by the same author(s)